SORONG,sorongraya.co-Kunjungan Kerja Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) ke Koota Sorong, Ibu Kota Provinsi Papua Barat Daya guna memberikan dukungan kepada Provinsi yang baru terbentuk ini agar semakin bertumbuhnya perkembangan pembangunan di sektor kesehatan, ketenagakerjaan dan kependudukan.
” Kami sudah mengunjungi rumah sakit Jhon Poet Wanane dan komitmen kami berbagai tupoksi mendukung agar kebutuhan sarana dan prasarana khusunya alat kesehatan, dokter spesialis terpenuhi secepatnya,” kata Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Emanuel Melkiades Laka Lena di Sorong, Jumat, 14 Juli 2023.
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI menambahkan, pihaknya akan membahas anggaran definitif di bulan Angustus, September dan Oktober. Mudah-mudahan dapat terpenuhi di RAAPBN tahun 2024.
” Permasalahan kurangnya tenaga kesehatan di Provinsi PBD sama dengan di beberapa daerah walaupun tidak se ekstrim di daerah Timur. Namun, kami tetap terus mendorong kebutuhan di bidang penyakit TB,” tambahnya.
Lebih lanjut Emanuel mengatakan, angka penganguran di provinsi Papua Barat Daya yang cukup tinggi, namun pusat ekonomi ada di provinsi yang menyuplai di seluruh tanah Papua sehingga dapat di dorong dengan adanya kebutuhan Balai Latihan Kerja (BLK).
Menanggapi pernyataan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI soal pengadaan lahan untuk RS provinsi Papua Barat Daya, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua Barat Daya, Edison Siagian mengatakan, hal itu dirasa tidak perlu.
” Rumah sakit Jhon Piet Wanane dan Selle Be Solu bisa dinaikkan kelasnya. Jadi, menurutnya, lahan itu tidak tetapi itu semua nanti ada asesmennya layak atau tidak,” ujarnya.