SORONG, sorongraya.co – Sebanyak 30 Panitia Seleksi calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah jalur otonomi khusus, se Papua Barat Daya mengikuti Bimbingan Teknis yang dilakukan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Papua Barat Daya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aston Hotel pada, Sabtu 7 September 2024.
Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan, George Yarangga mengatakan bahwa tugas dan tanggung jawab pansel sangat besar. Keberhasilan dalam menjalankan tugas ini akan berdampak langsung pada kualitas pemerintahan daerah ke depan.
Pemilihan anggota DPRD bukan hanya memenuhi prosedur, tetapi juga memastikan bahwa mereka yang terpilih benar-benar mampu mewakili aspirasi rakyat dengan baik dan memperjuangkan kepentingan daerah.
“Kita dituntut untuk bekerja dengan penuh tanggung jawab, transparansi, dan independensi. Proses ini bukan hanya memenuhi prosedur, kita memastikan mereka mampu mewakili aspirasi rakyat dengan baik dan memperjuangkan kepentingan daerah,” tutur Yarangga.
Kepala Kesbangpol Papua Barat Daya, Sellvyana Sangkek, dalam sambutannya menyampaikan bahwa proses seleksi anggota DPRD jalur otsus memiliki peran penting dalam mendorong pembangunan daerah. Oleh karena itu pansel harus memiliki kompetensi dan integritas yang tinggi.
“Kegiatan bimtek ini sangat penting untuk memastikan seleksi yang berkualitas, integritas, dan memiliki komitmen tinggi untuk mengabdi kepada masyarakat,” ujar Sellvyana.
Bimtek ini didasarkan pada sejumlah peraturan perundang-undangan, mulai dari Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2021 tentang Otonomi Khusus Papua, hingga Peraturan Gubernur Papua Barat Daya.
Berikut ini nama-nama anggota Pansel DPRD Jalur Khusus.
A. Kabupaten Sorong
- Arie Purnama, S.IP, M.Si
- Rachman, S.STP, M.Si
- Elisabet Pandawan, SH. M.Si
- Luther Salamala, S.Pd, M.Si
- Daud Gerson Yable, S.P
B. Kabupaten Sorong Selatan
- Julian Kelly Kambu, ST. M.Si
- Joice E. Mariai, SH. MH
- Hengki Gogoba, S.Sos, MA
- Ir. Yusuf Momot
- Yustianto, T. S, S. Sos
C. Kabupaten Tambrauw
- Dr. Nursalim, M.Si
- Viktor F. Solossa, S.Pd, AT. MT
- Katrina Dimara, SH
- Tunggul Panjaitan, S.Sos
- Victor Tawe, ST
D. Kabupaten Raja Ampat
- Ferdinan Tenau, SE. M.Si
- Eksan Musa’ad, SE. M.Si
- Arnoda Awom, SH
- Ferdinand Rumsowek, S.KM. M.Kes
- Nikodemus Mayor, S.Pd
E. Kabupaten Maybrat
- Yeti Siska Serkadifat, S.Hut, M.Si
- Suroso, S.IP, M.A
- Kristin Efelin Siwe, SH
- Engelbertus Turot, S.IP, M.Si
- ……..
F. Kota Sorong
- Dr. Dwi Indah Widia Yanti, S.P, M.Si
- Dany Rumaikewi, SH
- Tamrin Tajudi, ST, SH, MM
- Yeheskel Kalamai, SE
- ……….