SORONG,sorongraya.co- Setelah sebelumnya memberikan bantuan sembako, Senin, 19 Desember 2022 Panitia Natal Ikatan Alumni Jawa Timur (Ikaljatim) se Tanah Papua kembali memberikan bantuan berupa dua unit mesin cuci kepada panti asuhan Sinar Kasih km 24 dan panti asuhan Bukit Kasih Mariat Pantai Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat Daya.
Ketua Panitia Natal Ikaljatim se Tanah Papua tahun 2022, dokter Monika Antoh mengatakan, bantuan berupa dua unit mesin cuci kepada panti asuhan Sinar Kasih dan panti asuhan Bukit Kasih ini merupakan wujud kepedulian antar sesama di bulan yang penuh suka cita ini.
” Kami ingin berbagi suka cita di hari Natal ini bersama anak-anak panti asuhan,” ujar dokter Monika Antoh di sela-sela penyerahan bantuan.
Lebih lanjut Monika Antoh mengatakan, jangan dilihat dari besar atau kecilnya bantuan, tetapi niat tulus kami untuk berbagi dengan sesama.
” Kegiatan sosial ini akan terus kami lakukan, dengan harapan menjadi contoh bagi organisasi lainnya untuk berbagi dengan sesama di hari Natal ini,” kata Monika Antoh.
Sementara itu pengurus panti asuhan Sinar Kasih, Barnike Susana Kalami memberikan apresiasi kepada alumni Ikaljatim yang mau berbagi suka cita Natal dengan anak-anak panti asuhan.
” Yang paling utama adalah firman Tuhan yang menjadi pedoman bagi anak-anak sebagai generasi muda Papua yang tengah mengejar cita-cita,” kata Susana Kalami.
Bahkan, alumni Ikaljatim mau berbagi kasih bersama ank-anak di panti asuhan Sinar Kasih merupakan sesuatu yang luar biasa.
” Kami berharap, apa yang ditabur melalui pelayanan kasih di panti asuhan ini dapat dibalas oleh Tuhan. Semoga hubungan kekerabatan antara alumni Ikaljatim dan panti asuhan Sinar Kasih tetap terjaga, sehingga generasi yang berikutnya dapat merasakan bantuan ini,” ujar Susana Kalami.
Diakui Susana Kalami bahwa anak-anak panti asuhan yang berjumlah 36 orang ini sangat bersuka cita dengan bantuan yang diberikan oleh alumni Ikaljatim se tanah Papua ini.
Tak jauh berbeda dengan apa yang diungkapkan pengurus panti asuhan Bukit Kasih Mariat Pantai, Ratih. Menurutnya, bantuan yang diberikan oleh alumni Ikaljatim sangat bermanfaat bagi kami.
” Kami tak dapat membalasnya, kami hanya bisa bantu dengan doa agar kedepannya sukses, lebih maju dan diberkati dalam rumah tangga dan pekerjaan,” tutur Ratih.
Anak-anak panti asuhan yang berasal dari Kabupaten Tambrauw berjumlah 14 orang ini semuanya bersekolah dapat bersuka cita di hari Natal.
Ratih mengaku bahwa panti asuhan ini memiliki 5 donatur tetap yang setiap waktu memberikan bantuan bagi anak-anak.