SORONG,sorongraya.co- Sebagai generasi milenial memaknai kemerdekaan Indonesia dari sudut pandang yang berbeda. Salah satunya tokoh muda yang saat ini mencalonkan diri sebagai Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI), Kaka Baju Hitam, Muhdar Ihsan Weul.
Menurutnya, merdeka itu haruslah mencakup segala aspek kehidupan. Kemerdekaan bagi masyarakat Provinsi Papua Barat Daya dapat ditunjukkan dengan cara bersyukur atas hadirnya provinsi termuda di Indonesia ini.
” Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78 tahun ini merupakan yang pertama bagi provinsi termuda ini dimaknai memaknai sebagai perwujudan syukur atas perjuangan para pendiri bangsa yang telah memperjuangkan kemerdekaan,” ujar Kaka Baju Hitam, Kamis, 17 Agustus 2023.
Kaka Baju Hitam menyebut, hari ini kita tdak lagi berdarah-darah apalagi sampai berkorban nyawa.
Perjuangan yang seseunghuhnya itu adalah setelah masa kemerdekaan ini. 78 tahun Indonesia merdeka, namun kemerdekaan hanya menjadi acara seremonial di gang dan lorong-lorong saja.
” Kita masih belum merasakan kemerdekaan yang digaungkan oleh para pendahulu bangsa. Apalagi di Papua Barat Daya ini,” ungkapnya.
” Pemerintahan yang ada saat ini masih labil, belum berjalan optimal dan terkesan hanya mengisi setiap pesanan jabatan para pemangku kepentingan,” tambahnya.
Kaka Baju Hitam mengaku, sesungguhnya kemerdekaan itu hak setiap warga. Merdeka itu kesehatan gratis, merdeka itu pendidikan gratis dan merdeka itu tanpa pandang bulu.
” Keriting, Lurus, Hitam, Putih adalah satu Indonesia,” ucapnya.
Kaka Baju Hitam menilai, Otonomi Khusus (Otsus) yang digaungkan uang seharusnya dapat mengangkat harkat dan martabat masyarakat Papua secara keseluruhan sebenarnya hanya sebagai pemanis.
” Masih banyak Orang Asli Papua (OAP) belum merasakan nikmatnya merdeka di bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi,” ujarnya.