Tanah Papua

2018, Kepengurusan IKA UNIPA Kabupaten/ Kota Terbentuk

×

2018, Kepengurusan IKA UNIPA Kabupaten/ Kota Terbentuk

Sebarkan artikel ini
Sekjen bersama pengurus DPP IKA-UNIPA Manokwari Usai Menggelar Rapat Rutin di Manokwari, Minggu (27/5/2018)
Sekjen bersama pengurus DPP IKA-UNIPA Manokwari Usai Menggelar Rapat Rutin di Manokwari, Minggu (27/5/2018)
Example 468x60

MANOKWARI,sorongraya.co– Ditargetkan kepengurusan Ikatan Keluatan Keluarga Alumni – Universitas Papua (IKA-UNIPA) kabupaten/ Kota seluruh tanah Papua terbentuk pada  tahun 2018.

Sekretaris Jendral  Dewan Pengurus Pusat (Sekjen DPP) IKA-UNIPA periode 2017-2022, Yohanes Ada’ Lebang menjelaskan bahwa, program kerja dari Sembilan bidang, yaitu: Bidang organisasi dan pendataan: menyiapkan data alumni FPPK, Faperta Uncen dan Unipa ditanah Papua.

Kemudian mengkomunikasikan pembentukan IKA Unipa di Kabupaten/Kota serta pembuatan Petunjuk Organisasi; Bidang Informasi, Komunikasi dan data: menyiapkan ruang informasi dan data dalam bentuk Website.

Bidang Pendidikan dan Pelatihan:  menyiapkan pelatikan kepada kelompok masyarakat local tentang  pertanian dalam arti luas, kemudian Bidang Kerjasama antar lembaga: bermitra dengan pemerintah daerah dalam pembentukan badan usaha dan KADIN Papua Barat serta lembaga lainnya.

Bidang Pengabdian masyarakat,  meningkatkan pengetahuan tentang lingkungan; Bidang Litbang dan Iptek:  menyiapkan strategi pembangunan pertanian ditanah papua dalam bentuk pelatihan dan seminar serta pengembangan Pupuk organik hasil produk alumni;  Bidang Pengembangan Alumni, penyiapan data alumni yang belum dan sudah bekerja didukung dengan informasi Lowongan pekerjaan dan pelatihan; Bidang Ekonomi Kerakyatan: Pelatihan kewirausahaan kepada masyarakat dan alumni;  Bidang  Fisik sarana dan Prasarana: Pembangunan Auditorium Alumni (desain dan RAB telah tersedia);

Sekjen DPP IKA-UNIPA, Yohanes Ada Lebang saat memimpin rapat rutin Ikatan Kel;uarga Alumni UNIPA di Manokwari
Sekjen DPP IKA-UNIPA, Yohanes Ada Lebang saat memimpin rapat rutin Ikatan Kel;uarga Alumni UNIPA di Manokwari

Lebang,  menambahkan, bahwa penyiapan sekretariat sebagai fungsi “Bank data” segera dilaksanakan dan penyelesaian diaharapkan bulan ini dapat terselesaikan.

Selain itu,  iuran kepada seluruh alumni sebesar Rp. 250.000,- pertahun (No. Rek. DPP.IKA-UNIPA. Bank BRI.  0353-01-002122-30-0) maupun sumbangan sukarela serta dukungan alumni di Kabupaten /Kota dengan ucapan hari-hari besar pada spanduk sudah dilaksanakan. Selanjutnya diupayakan setelah Hari raya Idul Fitri Kepengurusan IKA UNIPA Kabupaten Fak-fak dapat dilantik dan diikuti oleh Kabupaten/ Kota lainnya di Tanah Papua hingga menuju Rapat Kerja Bulan Januari 2019 di Kabupaten Sorong.

“Hasil dari Rapat pengurus saat ini, bahwa pengurus pada bidang sudah dapat melaksanakan program kerjanya, Mensponsori UKM Pramuka Unipa pada “ Nonton Bareng Piala Dunia “ mulai tanggal 14 Juni di Manggoapi-Amban dan melaksanakan Halal Bi Halal pada tanggal 23 Juni 2018 Aula kampus Unipa.” Jelas Lebang

Wakil Ketua, Bohang Sihombing, pada Rapat pengurus, Sabtu (26/5) bertempat di Arfai, kediaman Ketua Bidang Kerjasama Antar Lembaga DPP IKA Unipa (Agustinus Warbaal), menjelaskan bahwa kedepan Kepengurusan DPP-IKA harus semakin solid dan merasa memiliki jiwa korsa serta semangat almamater terhadap apa yang dimiliki oleh setiap almamater saat ini maupun secara keseluruhan para alumni dimanapun berada. Disamping itu, Pengurus yang berada dibidang dengan kreatifitas dan inovasi serta amanah yang diemban dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dalam membawa IKA Unipa yang bermanfaat dan dicintai oleh pemerintah, Unipa, masyarakat dan alumni sendiri.(ken)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.