Scroll untuk baca artikel
MetroTanah Papua

Wali Kota Sorong Serahkan SK Plt Kepala Dinas Perikanan dan Kasat Pol PP Yang Baru

×

Wali Kota Sorong Serahkan SK Plt Kepala Dinas Perikanan dan Kasat Pol PP Yang Baru

Sebarkan artikel ini

SORONG, sorongraya.co-Wali Kota Sorong menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan serta Plt Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Sorong, yang dirangkaikan dengan serah terima jabatan. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Anggrek, Kantor Wali Kota Sorong, Rabu (07/12/2026).

Dalam sambutannya, Wali Kota Sorong, Septinus Lobat, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada dua pejabat yang telah mengakhiri masa tugasnya.

“Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Sorong mengucapkan terima kasih kepada dua putra terbaik yang telah membantu kami mengemban amanah dan tugas pemerintahan selama ini,”ujarnya.

Septinus menambahkan, jabatan sebagai Plt kepala dinas merupakan bagian penting dalam struktur pemerintahan dan menjadi pengalaman yang akan selalu dikenang.

“Hari ini serah terima jabatan kepada Plt kepala dinas yang baru bukan berarti meninggalkan kami, tetapi tetap bersama kami memberikan dukungan sampai seterusnya, selama hayat masih dikandung badan,”katanya.

Wali Kota juga berpesan agar para pejabat yang telah purna tugas tetap menjaga hubungan baik dan tidak bersikap negatif terhadap pemerintah daerah.

“Jangan sampai setelah tidak lagi di pemerintahan justru membawa “sarung tinju” untuk menghantam wali kota. Itu tidak boleh. Saya percaya bapak-bapak tetap memberikan dukungan,”uarnya.

Terkait hak-hak kepegawaian dan pensiun, Wali Kota memastikan akan membantu proses penyelesaiannya sesuai ketentuan yang berlaku.

Kepada Plt Kepala Satpol PP yang baru, Wali Kota menegaskan bahwa penunjukan tersebut tidak dilatarbelakangi oleh sukuisme.

“Semua orang punya kesempatan yang sama. Saat pemilihan, bukan hanya orang Papua yang memilih saya, tetapi juga masyarakat Nusantara. Namun kami tetap mengedepankan orang asli Papua,”katanya sambil tersenyum.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan yang baru dinilai memiliki peran penting dalam mendukung sektor perikanan Kota Sorong. Meski latar belakang pendidikannya bukan dari bidang perikanan, Wali Kota menilai yang bersangkutan memahami persoalan kelautan.

“Dia orang Maluku yang mengerti laut. Mengurus kelautan bukan hal yang terlalu sulit jika dilakukan dengan komitmen,”tambahnya.

Wali Kota juga meminta agar pejabat baru dapat menjalin kolaborasi dengan pejabat lama demi kelancaran pelaksanaan tugas dan program kerja.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Sorong menyerahkan SK Plt Kepala Satpol PP kepada Uddin, serta SK Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Sorong kepada Laudya Wattimena. Penyerahan SK ini dirangkaikan dengan serah terima jabatan dari pejabat sebelumnya, yakni Daniel Jitmau dan Sahabuddin, yang telah menjalankan peran penting dalam pemerintahan Kota Sorong.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.