MANOKWARI, sorongraya.co- Wakapolda Papua Barat, Kombes Pol. Drs. Tatang membuka Rapat Koordinasi (RAKOR) Sentra Gakkumdu se Papua Barat di Aula Pyanemo Mapolda Papua Barat, Jum’at 28 September 2018.
Kegiatan Rakor Sentra Gakkumdu Propinsi Papua Barat sekaligus dengan pelatihan khusus penyelidik dan penyidik Tindak Pidana Pemilu (TPP) 2019.
Kegiatan yang digelar ini dihadiri Direktur Reskrimum Polda Papua Barat, Kombes Pol. Bonar Sitinjak, PJU Polda Papua Barat, Aspidum Kajati Papua, Ketua Bawaslu, Ketua KPU Provinsi PB, Ketua KPU Kota Sorong, Ketua KPU Kota Manokwari, Para Kasat Reskrim dan Penyidik Tindak Pidana Pemilu Polda Ditreskrim Um Polda PB dan Polres Jajaran di Polda Papua Barat, Para Jaksa Tindak Pidana Pemilu Kejati dan Kejari se Papua Barat, Ketua Bawaslu kota dan kabupaten .
Adapun jumlah peserta Dalam pelatihan sebanyak 90 orang dan sampai saat ini kegiatan masih berlangsung. [***]
Wakapolda Buka RAKOR Sentra Gakkumdu Papua Barat

