Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Metro

Uni Lubis Terpilih Sebagai Ketum Forum Jurnalis Perempuan Indonesia

×

Uni Lubis Terpilih Sebagai Ketum Forum Jurnalis Perempuan Indonesia

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, sorongraya.co – Pemimpin Redaksi (Pimred) IDN Times, Uni Lubis terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) periode 2018-2021.

Terpilihnya Uni Lubis secara aklamasi dalam Tata Tertib (Tatib) Kongres FJPI Pertama di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Jumat, 16/11/18.

Dalam kongres yang berlangsung, seluruh kepengurusan FJPI baik pusat maupun daerah sepakat menunjuk Uni Lubis mantan komisioner Dewan Pers selama enam tahun ini menahkodai FJPI selama tiga tahun ke depan.

Saat diwawancarai media, Uni Lubis mengaku dirinya terpanggil untuk membesarkan wadah berkumpulnya jurnalis perempuan se nusantara.

“Sebenarnya saya sudah tidak mau menduduki posisi ketua di organisasi keprofesian. Karena saya menyadari tidak bisa fokus. Tapi karena begitu besar desakan, dan kepercayaan yang disandarkan, ya dengan keikhlasan saya mau menerimanya,” ujar mantan Pemred ANTV ini.

Foto bersama perwakilan FJPI daerah se Indoensia bersama Ketua Dewan Pers.
Perwakilan Papua Barat (kiri pojok jilbab) Olha Mulalinda (ketua)

Meski bersedia menahkodai FJPI, Uni Lubis mengaku jika dirinya hanya mau mengemban jabatan sebagai ketua FJPI satu periode saja (3 tahun).

Menurut Uni, langkah yang akan dilakukannya jangka pendek dengan membentuk kepengurusan FJPI di 34 provinsi di Indonesia, Ia juga akan langsung menjalankan perannya sebagai Ketum FJPI.

“Bila dalam satu tahun ini sudah berhasil terbentuk di 34 provinsi, saya akan mengundurkan diri, karena dari awal tekad saya memang ingin memperluas network FJPI di minimal 20 kepengurusan dari 34 provinsi,” kata Uni

Uni menambahkan, selain membentuk kepengurusan FJPI ia juga akan fokus ke pendidikan dan Ujian Kompetensi Wartawan (UKW). Selain itu, memperluas jaringan dan kerjasama dengan lembaga lain, salah satunya adalah dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atau lembaga lainnya.

“Kita FJPI akan bekerjasama dengan lembaga-lembaga penting di Negara ini,” tandasnya.

Pada kesempatan tersebut juga dibentuk formatur kepengurusan FJPI pusat yaitu
Ketua Dewan Pembina Prof. Bagir Manan dengan anggota Petty Fatimah selaku Pemred Femina Group, Rita Sri Hastuti sebagai Ketua bidang UKW PWI, Ratna kumala dari IJTI, Ninuk Mardiana Pambudy sebagai Pemred Kompas, Yuli Ismartono sebagai Founder and CEO of Asia Views, Ati Nurbiati dari AJI dan Prof. Darmayanti Lubis. Sedangkan Sekjen dijabat oleh Khairira Lubis dari Sumatera Utara, Bendahara umum, Nurleli dari Sumatera Utara, serta perwakilan ketua cabang sebagai ketua-ketua divisi. [dwi]

461
Voting Calon Gubernur

Jika Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat Daya dilakukan pada hari ini, manakah yang akan anda pilih.

@FJPI Papua Barat

447
Voting Calon Walikota

Jika Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong dilakukan pada hari ini, manakah yang akan anda pilih.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.