Scroll untuk baca artikel
MetroTanah Papua

Pelantikan Gubernur Papua Barat Daya, Tonggak Sejarah Baru untuk Daerah

×

Pelantikan Gubernur Papua Barat Daya, Tonggak Sejarah Baru untuk Daerah

Sebarkan artikel ini
Foto Istimewah

JAKARTA,sorongaraya.co– Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Provinsi Papua Barat Daya, Irma Riyani Soelaiman, mengungkapkan bahwa seluruh kepala daerah terpilih telah mengikuti gladi bersih sehari sebelum pelantikan di Istana Kepresidenan.

Gladi ini bertujuan memastikan kelancaran prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat dengan mengenakan Pakaian Dinas Upacara Besar (PDUB). Sementara itu, para istri pejabat tampil elegan dalam balutan kebaya nasional.

Pelantikan ini dilanjutkan dengan acara ramah tamah yang diadakan di Ocean Ballroom, Grand Paragon Hotel, Jakarta Barat. Kegiatan tersebut dirancang sebagai ajang mempererat hubungan sinergis antara para kepala daerah dengan berbagai elemen masyarakat dan pejabat negara lainnya.

Bagi Papua Barat Daya, pelantikan ini menjadi momen bersejarah karena provinsi baru tersebut akhirnya memiliki gubernur dan wakil gubernur definitif. Usai dilantik, mereka dijadwalkan kembali ke daerah untuk segera melaksanakan serangkaian agenda penting, termasuk orientasi kepemimpinan, apel perdana bersama Aparatur Sipil Negara (ASN), serta pertemuan dengan tokoh masyarakat dan pemuka agama setempat.

Irma juga menyampaikan bahwa serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat Gubernur Papua Barat Daya, Mohammad Musa’ad, kepada Gubernur dan Wakil Gubernur definitif akan dilangsungkan di Kota Sorong.

“Iya, malam ini saya sudah mengonfirmasi kembali dengan Kepala Biro Umum Pemprov Papua Barat Daya bahwa sertijab akan dilaksanakan di Sorong setelah Pak Gubernur selesai menjalani orientasi di Magelang,” ujar Irma.

Persiapan acara sertijab ini terus dimatangkan dengan koordinasi yang dilakukan oleh Biro Umum dan Biro Pemerintahan Setda Papua Barat Daya. Irma menegaskan bahwa pihaknya bekerja keras memastikan seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar.

Dengan pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah baru ini, diharapkan mereka mampu membawa perubahan nyata dan berkontribusi positif terhadap pembangunan serta kesejahteraan masyarakat. Khusus untuk Papua Barat Daya, kepemimpinan yang baru diharapkan dapat menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dan mempercepat pembangunan guna meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.