Scroll untuk baca artikel
Hukum & Kriminal

Polisi Siap Bongkar Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp 1 Miliar di Badan Pekerja Klasis Manokwari

×

Polisi Siap Bongkar Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp 1 Miliar di Badan Pekerja Klasis Manokwari

Sebarkan artikel ini

MANOKWARI,sorongraya.co – Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Papua Barat, akan membongkar dugaan korupsi dana hibah di Badan Pekerja Klasis (BPK) Manokwari.

Pernyataan ini disampaikan oleh Direktur Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Papua Barat Kombes Pol Budi Santosa dalam jumpa pers di Mapolda, Rabu (25/09).

Budi menyebutkan, dana hibah tersebut berasal dari APBD Provinsi Papua Barat Tahun Anggaran 2018 sebesar Rp 1 miliar. Dimana anggaran tersebut dicairkan dua tahap. Dan secara dokumen, bahwa yang terlibat langsung terkait pencairan dana hibah ini adalah YAW. Dan Salah satunya sesuai laporan pertanggung jawabnya digunakan di BPK.

“Dan kita baru dalami tahun 2018, karena (Dana hibah, red) beberapa tahun lalu ada dugaan juga. Dan hasil klarifikasi kami dengan sekretaris dari pihak klasis, YAW ini disebut tidak masuk dalam struktur BPK,” terangnya.

“Saksi sudah banyak (Diperiksa) termasuk pihak yang melaporkan. Dan YAW juga sudah dimintai keterangannya sebagai saksi,” tambahnya.

Diberitakan sebelumnya, dalam penyelidikan kasus ini, menyeret YAW salah satu oknum pejabat di Pemda Kabupaten Manokwari. Namun status YAW saat ini masih sebagai saksi.

Berita ini sekaligus meralat berita yang terbit di sorongraya.co edisi 19 September 2019 dengan judul “Polda Papua Barat Dalami Dugaan Korupsi Dana Hibah GKI Manokwari”. Berdasarkan pernyataan Ditreskrimsus bahwa pihaknya mengklarifikasi atas pernyataan yang disampaikan Kabid Humas Polda Papua Barat yang menyebutkan dugaan Korupsi di GKI Manokwari. Namun yang tengah didalami oleh penyidik saat ini adalah dugaan korupsi dana hibah pada BPK Manokwari Tahun Anggaran 2018.

“Kami mengklarifikasi info sebelumnya, bahwa bukan GKI Manokwari tapi pada dana hibah BPK Manokwari Tahun Anggaran 2018,” tegasnya. [krs]

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.