SORONG,sorongraya.co- Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 tahun 2021, Kejaksaan Negeri Sorong mengadakan kegiatan donor darah. Dengan menggandeng RSUD Sele Besolu dan Palang Merah Indonesia Cabang Kota Sorong, kegiatan donor darah yang berlangsung, Rabu, 07 Juli 2021 diikuti seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Sorong.
” Yang mendaftar untuk donor darah sebanyak 20 orang. Meski demikian, tidak semua pegawai bisa mengikuti donor darah karena harus pemeriksaan terlebih dahulu. Sementara 3 pegawai tidak lolos pemeriksaan, sehingga tidak bisa ikut donor darah,” kata ketua panitia HBA ke-61, Khusnul Fuad, Rabu siang.
Fuad menambahkan, Kepala Kejaksaan Negeri Sorong beserta Ketua IAD menjadi orang pertama yang mendonorkan darahnya, kemudian diikuti seluruh pegawai dan staf Kejaksaan Negeri Sorong.
Kegiatan lain yang akan dilaksanakan adalah bhakti sosial. Dalam kegiatan baksos ini kami akan memberikan bantuan, yang nantinya dilakukan secara simbolis. Hal ini kami lakukan guna menghindari terjadinya kerumunan dimasa pendemi covid-19. Selanjutnya paket bantuan akan dikirim ke pensiunan kejari Sorong, panti asuhan dan rumah singgah.
Bhakti sosial lainnya, dengan membagikan body back, yang isinya masker, hand sanitizer dan tisu basah. Saat ini dalam pengumpulan, dan ditargetkan sebanyak 100 body back. Pembagian body back ini dimaksudkan memberikan edukasi kepada anak-anak sekolah, dalam rangka mencegah penyebaran virus korona varian baru.
Kegiatan lainnya yang dilaksanakan dalam rangka HBA ke-61 ini, yakni tabur bunga di TMP Trijaya Sakti HBM, yang dipimpin langsung oleh Kajari Sorong,” ujar Fuad.
Meskipun hanya 20 kantong darah yang di dapat dari kegiatan donor darah hari ini sangat terbantu sekali. Dari 20 kantong. yang kami dapatkan adalah golongan darah A, B dan AB. Sebenarnya kami kesulitan mendapatkan darah, mengingat stok lagi kosong. Namun, rata-rata pasien yang membutuhkan darah adalah mereka yang memiliki golongan darah O,” ujar teknisi tranfusi RSUD Sele Besolu Kota Sorong, Hasma.
Hasma menambahkan, kegiatan donor darah yang dilakukan kejaksaan negeri Sorong ini melibatkan unit transfusi darah RSUD Sele Besolu bersama PMI Cabang Kota Sorong.