Scroll untuk baca artikel
Hukum & Kriminal

Mayat Yang Ditemukan di Jalan Nuri Meninggal Akibat Sakit

×

Mayat Yang Ditemukan di Jalan Nuri Meninggal Akibat Sakit

Sebarkan artikel ini

SORONG,sorongraya.co- Kasat Reskrim Polres Sorong Kota Iptu Elsyarif Martadinata mengatakan, berdasarkan hasil visum luar yang di lakukan dokter RSUD Sele Be Solu Kota Sorong, tidak ditemukannya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban Fransiskus (40), warga Jalan Nuri yang ditemukan meninggal dunia pada Kamis malam (04/08/2022), sekitar pukul 21.50 WIT.

Hasil visum belum disampaikan ke kami, namun berdasarkan informasi yang kami dapatkan dari ibu kos bahwa korban sakit-sakitan.

” Korban yang merupakan supir mobil rental ini sudah tiga hari tidak masuk kerja. Setelah di cari oleh bosnya di rumah kos-kosannya menemukan yang bersangkutan sudah meninggal dunia,” ujar Kasat Reskrim.

Polisi evakuasi mayat Fransiskus, supir mobil rental yang diketahui meninggal sejak tiga hari lalu.

Sebelumnya, warga jalan Nuri digegerkan adanya penemuan mayat laki-laki bernama Fransiakus di rumah kos-kosnnya, Kamis malam (04/08/2022). Saat ditemukan oleh bosnya, kondisi tubuh korban mengeluarkan bau menyengat. Korban diketahui berprofesi sebagai supir mobil rental.

Korban baru tinggal di kos-kosan sekitar 4 bulan dan selama di kos-kosan korban juga diketahui sering sakit sakitan.

Korban yang diperkirakan telah meninggal 3 hari ini lalu di evakuasi oleh polisi dengan menggunakan mobil ambulans ke RSUD Sele Be Solu Kota Sorong untuk di visum.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.