AIMAS,sorongraya.co– Sebanyak 103 personel Polres Sorong diterjunkan untuk melkukan pengamanan Ferstival Tanah Papua selama kurang lebih empat hari yakni dari tanggal 3-6 April 2023.
Pantauan media ini, Personel pengamanan menjaga ketat dibeberapa tempat lokasi dan setiap titik di isi untuk melakukan pengamanan.
sebelum melakukan pengamanan, seluruh personel melakukan apel yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Sorong Kompol Farial Ginting guna diberikan arahan-arahan.
Arahan yang disampaikan Ginting yakni melakukan pengamanan sesuai prosedur dan profesional, keselamatan masyarakat yang utama, bila ada bencana segera evakuasi maayarakat dgn tertib.
“menjaga dan mengantisipasi pelaku tindak pidana seperti copet dan lain sebagainya”, Tambah Ginting. Kamis, 4 April 2023.