Scroll untuk baca artikel
MetroTanah Papua

Launching “KOREDIA” Proyek Perubahan Biro Umum Provinsi PBD

×

Launching “KOREDIA” Proyek Perubahan Biro Umum Provinsi PBD

Sebarkan artikel ini

SORONG,sorongraya.co-Kepala Biro Umum Provinsi Papua Barat Daya, Eltje S. Doo, SE., MM., dengan bangga meluncurkan Koresponden Informasi dan Administrasi (KOREDIA), KOREDIA merupakan sebuah inovasi dalam rangka meningkatkan efisiensi dan efektivitas komunikasi dan administrasi di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Penjabat Gubernur Papua Barat Daya yang telah memberikan dukungan, arahan, dan motivasi terkait dengan proyek perubahan ini,” ujar Eltje S. Doo dalam sambutannya pada acara peluncuran KOREDIA.bertemoat di gedung pertemuan kantor Gubernur PBD,Selasa,23 Juli 2024.

 

“Saya juga ingin berterima kasih kepada Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua Barat Daya, Kepala BKSDM beserta jajarannya, dan seluruh tim kerja proyek perubahan ini atas kerja keras dan dedikasinya.”sambungnya.

KOREDIA adalah sebuah aplikasi berbasis web yang memungkinkan pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya untuk saling bertukar informasi dan dokumen dengan mudah dan cepat. Aplikasi ini juga menyediakan berbagai fitur lainnya, seperti pengarsipan elektronik, disposisi surat, dan pemantauan kinerja.

“Ini merupakan salah satu proyek perubahan yang saya gagas untuk memperpendek rentang pelayanan, menghemat biaya, dan meningkatkan transparansi dalam surat-menyurat,” ujar Eltje.

Sementara itu, Penjabat Gubernur yang diwakili oleh Sekretaris Daerah, Jhoni Way menyampaikan apresiasi atas diluncurkannya KOREDIA.

“Saya harap KOREDIA ini dapat menjadi momentum bagi kita untuk mencapai tujuan pembangunan di Provinsi Papua Barat Daya,KOREDIA diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas komunikasi dan administrasi di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya.”tutupnya.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.