SORONG,sorongraya.co- Warga Kota Sorong berebut ingin mendapatkan baju kaos bergambar Peabowo-Gibran juga paket berisikan susu dan biskuit, Selasa, 30 Januari 2024.
Momen bagi-bagi baju kaos dan 10.000 paket berisikan susu dan biskuit yang merupakan bagian dari aksi Biru Ceria yang dilakukan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Jalan Merpati Kota Sorong dalam rangka mengajak warga Kota Sorong memilih pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Koordinator Wilayah Papua Barat Daya, Lisman Hasibuan menyampaikan, teman-teman relawan Prabowo-Gibran Papua Barat Daya menggelar kegiatan Biru Ceria sekaligus sosialisasi kepada masyarakat Provinsi Papua Barat Daya memenangkan pasangan Prabowo-Gibran satu putaran dan bagi-bagi baju.
” Ada ribuan baju yang kami bagikan kepada warga Sorong Raya dan paket susu serta biskuit.” kata Lisman Hasibuan.
Lisman menegaskan, aksi yang dilakukan ini untuk memenangkan pasangan capres dan cawapres Prabowo-Gibran satu putaran.