Scroll untuk baca artikel
Metro

Satu ABK KM Aspak 15 Terjatuh Di Perairan Misool

×

Satu ABK KM Aspak 15 Terjatuh Di Perairan Misool

Sebarkan artikel ini

SORONG,sorongraya.co – Lima petugas Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Sorong dikerahkan mencari satu orang Anak Buah Kapal yang terjatuh dari KM Aspak 15 setelah mendapatkan laporan dari salah warga Sorong, Hasan Sunet.

Anak Buah Kapal KM Aspak 15, yang diketahui bernama Erwin Malambesi (37) tersebut terjatuh dari KM Aspak 15 pada Kamis malam (10/09/2021), sekitar pukul 23.30 WIT, di perairan Pulau Misool Kabupaten Raja Ampat.

Setelah mendapat laporan dari masyarakat, lima personil basarnas Sorong langsung diberangkatkan, Sabtu (11/09/2021) sekitar pukul 14 30 WIT untuk melakukan pencarian terhadap korban di sekitar perairan pulau Misool kabupaten Raja Ampat,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Sorong, Mochammad Arifin, Sabtu siang.

Arifin menjelaskan, penyebab terjatuhnya ABK KM Aspal 15 belum diketahui secara pasti. Namum, pencarian terus dilakukan dan untuk perjalanan dari Sorong menuju lokasi terjatuhnya korban kurang lebih lima jam.

Sebelumnya, KM Aspak 15 berlabuh untuk mencari ikan di perairan Misool Kabupaten Raja Ampat
Satu ABK KM Asbak 15 terjatuh ke laut.

Belum diketahui penyebab terjatunya, namun tim Rescue Kantor SAR Sorong bergerak menuju LKK menggunakan RB 221, diperkirakan tiba di LKK TW. 0911 1930. I.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.