SORSEL, sorongraya.co – Guna mencegah penularan virus korona, PT Putera Manunggal Perkasa dan PT Permata Putera Mandiri menyalurkan bantuan berupa Alat Pelindung Diri ke beberapa fasilitas kesehatan di Kabupaten Sorong Selatan.
Penyerahan bantuan baju Hazmat dilakukan oleh Michael Marcelino Resubun, staf Goverment Relations, sebagai perwakilan PMP dan PPM kepada Bupati Sorong Selatan, Samsudin Anggiluli, selaku Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sorong Selatan, Senin 18 Mei 2020. Di Teminabuan.
“Saya sampaikan terima kasih atas kepedulian ANJ yang telah memberikan bantuan APD bagi tenaga medis yang selalu berada di garis terdepan dalam penanganancovid-19. Ini tugas kita bersama untuk jaga kita punya masyarakat,” kata Samsudin.
Samsudin menambahkan, donasi ini akan disalurkan oleh Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sorong Selatan ke RSU di Teminabuan serta Puskesmas di Distrik Kais, Metemani, Saga dan Puragi.
Perusahaan juga telah melakukan sosialisasi untuk menjaga jarak fisik lebih dari satu meter kepada seluruh karyawan dan masyarakat sekitar perusahaan, termasuk menyediakan sarana mencuci tangan di kantor dan perumahan karyawan.
“Peran aktif kami di Sorong Selatan diharapkan mampu meningkatkan kesadaran seluruh karyawan dan masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta mematuhi protokol kesehatan sebagai gaya hidup yang baru,” tambahnya.
Sebelumnya, perusahaan juga telah mendonasikan APD kepada RSUD Sele Be Solu serta Puskesmas Remu Kota Sorong.
Ketua Tim Faskes RS Sele Be Solu, Dokter Meilin Riko, mengapresiasi donasi PMP dan PPM yang menurutnya akan membantu petugas medis dalam memberikan pelayanan di RS, terutama di bagian screening dan pelayanan rawat jalan.
Senada dengan Dokter Meilin Riko, Kepala Puskesmas Remu, Dokter Charish menambahkan bahwa sumbangan ini akan menambah stok APD yang jumlahnya memang terbatas untuk fasilitasnya.
“ Semoga kerja sama ini dapat terjalin dengan baik dan biarlah kita semua senantiasa dilindungi dan diberikan kesehatan hingga pandemi ini selesai,” ujar dokter Charish. [tri]
Editor: Junaedi