WAISAI, sorongraya.co- Puluhan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) melakukan aksi unjuk rasa meminta Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Raja Ampat memberikan kepastian SK Pegawai Negeri jalur umum yang belum ada kepastian.
Para unjuk rasa diperkirakan sebanyak 40 orang ini melakukan aksinya di halaman kantor bupati. Jumat, 19 Oktober 2018.
Aksi yang dilakukan ini guna meminta kejelasan akan nasib 583 tenaga CPNS yang selama ini mengabdi di Pemda Raja Ampat dan mengikuti Diklat Prajabatan sejak tahun 2015 namun tak kunjung adanya kejelasan.
Berselang 30 menit setelahnya, Kepala Kepegawaian Daerah, Zainudin Ihamahu menemui massa aksi dan mengatakan, pemerintah daerah tidak hanya duduk diam, dimana pihaknya (BKD) akan tetap berusaha mempercepat proses pembagian ratusan SK bagi pegawai honorer.
“Kami sudah cetak 290 SK PN, dan sisanya masih dalam proses koreksi,” kata Zainudin, di hadapan puluhan CPNS di Aula BKD Kabupaten Raja Ampat.
Zainudin berjanji SK PN akan rampung akhir bulan November 2018, dan akan dibagikan kepada yang berhak memilikinya. [drk]
Pertanyakan Status, Puluhan CPNS Datangi BKD R4

