WAISAI,sorongraya.co – Bupati Kabupaten Raja Ampat, Abdul Faris Umlati mengingatkan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di wilayahnya agar dapat merealisasikan program kerja di Tahun 2019.
Pernyataan ini disampaikan Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE usai menyerahkan secara simbolis Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) tahun anggaran 2019, yang berlangsung di Aula Badan Kepegawaian, Senin (21/01) Siang.
Dalam sambutannya Bupati mengatakan, dalam sambutannya Bupati mengatakan, semua SKPD wajib bertanggung jawab terhadap semua perencanaan dan pelaporan pelaksanaan kegiatan dengan mengedepankan taat asas dan prinsip kehati-hatian.
Menurutnya, penyerahan DPA tahun anggaran 2019 ini merupakan tugas pemerintah dalam mewujudkan pelaksanaan pembangunan daerah. Pasalnya, DPA merupakan bagian yang menghidupkan program- program serta suksesnya pembangunan suatu daerah.
“Untuk itu, kita harapkan semua program kerja bisa direalisasikan dengan baik dan tepat waktu,” tutur AFU sapaan akrabnya.
Dengan diserahkannya DPA ini kata dia, diharapkan menjadi sinyal positif serta merangsang dalam mengawali langkah pelaksanaan kegiatan pembangunan tahun anggaran baru.
Sementara itu, Sekretaris Daerah selaku Ketua Tim Anggaran Kabupaten Raja Ampat, Yusup. Salim menyebutkan, total Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Raja Ampat Tahun 2019 sebanyak Rp 1.4 triliun.
“Uang sebanyak ini harus dipergunakan dengan baik agar bisa membangun raja ampat demi kesejahteraan masyarakat,” tandas Yusuf.
Hadir dalam Penyerahan DPA ini, Wakil Bupati Raja Ampat, Manuel Piter Urbinas, Sekretaris daerah Raja Ampat, Dr. Yusup. Salim M.Si. dan para tokoh agama dan tokoh masyarakat. [drk]