SORONG,sorongraya.co- Tiga anak perusahaan Grup ANJ di Sorong Selatan, yaitu PT Permata Putera Mandiri (PPM) dan PT Putera Manunggal Perkasa (PMP) dan PT ANJ Agri Papua (ANJAP) baru-baru ini berhasil meraih penghargaan Badan Usaha Award BPJS Kesehatan tahun 2024 Kedeputian Wilayah XII dari Kantor Cabang Sorong untuk kategori Badan Usaha Skala Besar di Kota Sorong pada Jumat, 21 Juni 2024 lalu.
Badan Usaha Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang memiliki komitmen tinggi dalam mendaftarkan seluruh pekerjanya beserta keluarga ke BPJS Kesehatan, tepat waktu dalam membayarkan iuran, persentase pekerja mengunduh Aplikasi Mobile Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terbesar serta berdedikasi kuat dalam menyosialisasikan tentang program JKN terhadap masyarakat sekitar.
Kepala Hubungan Pemerintah dan Pemangku Kepentingan ANJ untuk wilayah Papua, Gritje Fonataba menyampaikan, kesehatan dan keselamatan karyawan merupakan prioritas utama bagi Grup ANJ.
Dengan kondisi karyawan yang sehat dan mudah mengakses layanan kesehatan, diharapkan produktivitas kerja karyawan akan meningkat.
” Tahun ini, melalui anak perusahaannya PMP, PPM dan ANJAP secara bersama-sama, ANJ berhasil menerima penghargaan Badan Usaha Award dari BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah XII,” jelas Gritje Fonataba.
Gritje menyebut, penghargaan ini menjadi kebanggaan bagi kami, khususnya sebagai perusahaan perkebunan kelapa sawit dan sagu.
Bahkan Gritje mengaku, jika grup ANJ selalu patuh dan taat terhadap regulasi yang berlaku, termasuk dalam memenuhi kewajibannya memberikan perlindungan sosial bagi para pekerjanya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Sebelumnya, di tahun 2023 PMP menerima penghargaan sebagai Peringkat Pertama dari BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah XII Skala Badan Usaha Besar untuk kategori Pekerja Download MJKN Terbanyak Tingkat Kantor Cabang Sorong.