MetroPolitikTanah Papua

GEMASABA Perkuat Peran Kader Untuk Program Kerja Yang Terarah

×

GEMASABA Perkuat Peran Kader Untuk Program Kerja Yang Terarah

Sebarkan artikel ini

SORONG,sorongraya.co-Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (GEMASABA) Provinsi Papua Barat Daya gelar rapat Kerja berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Bertempat di Kantor DPW PKB PBD, Selasa (27/1/2026)

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka konsolidasi dan penguatan peran kader GEMASABA menuju kepemimpinan bangsa yang berintegritas dan progresif.

Ketua GEMASABA Provinsi Papua Barat Daya, Ain Gassam menegaskan pentingnya rapat kerja sebagai ruang strategis untuk menyusun program kerja yang terarah, memperkuat soliditas organisasi, serta meneguhkan komitmen GEMASABA sebagai wadah kaderisasi mahasiswa yang berlandaskan nilai kebangsaan dan keumatan.

Ia juga mengajak seluruh peserta untuk aktif berkontribusi dan menjaga semangat kolektif dalam membangun organisasi yang responsif terhadap dinamika sosial dan kebangsaan.

Sementara itu, sambutan dari Sahabat Albar Muges selaku Sekretaris DPW PKB Papua Barat Daya. Dalam arahannya mengatakan bahwa apresiasi atas terselenggaranya rapat kerja GEMASABA sebagai bentuk keseriusan kader muda dalam membangun kapasitas organisasi.

“Menekankan pentingnya peran mahasiswa sebagai agen perubahan serta mitra strategis dalam memperjuangkan nilai-nilai demokrasi, kebangsaan, dan keberpihakan kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia juga berharap GEMASABA Papua Barat Daya mampu melahirkan kader-kader visioner yang siap berkontribusi bagi daerah dan bangsa.

“Rapat kerja ini diharapkan menghasilkan rumusan program yang aplikatif dan berkelanjutan, sekaligus memperkuat sinergi antara GEMASABA dan berbagai elemen strategis dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia di Provinsi Papua Barat Daya,”

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.