Nampak Kapolresta saat membuka pawai takbiran Idul Adha 1439 H
Metro

160 Personil Polres Kota Sorong Amankan Malam Takbiran

Bagikan ini:

SORONG. sorongraya.co – Kapolres Sorong Kota, AKBP Mario Siregar mengerahkan 160 personil kepolisian untuk mengamankan pawai Takbiran Idul Adha 1439 H. Bertempat di Lapangan Hockey, Selasa malam  21/18

“Pawai takbir yang mengambil rute dari lapang Hockey se-arah pelabuhan menuju Kilo hingga Perunas, Batalion, sampai Kilo Meter (KM) 12 lampu merah putar dan Finish di mesjid  Al Akbar,” ujar Kapolres.

Ia mengajak kepada umat muslim di Kota Sorong agar di hari Idul Adha ini dijadikan momentum untuk meningkatkan keimanan serta meningkatkan semangat kerja dan mendahulukan kepentingan umum dibandingan dengan kepentingan pribadi.

“Sebelum pawai sudah kami sampaikan untuk tetap menjaga ketertiban dan kenyamanan,” imbuhnya

Ia juga berpesan kepada seluruh peserta pawai takbiran untuk menjaga ketertiban berlalu lintas dan menghormati pengguna jalan raya lainnya.

“rute takbir Idul Adha ini beda dengan rute Idul Fitri, rute ini diambil karena di daerah kilo 10 masuk sampai kilo 12 masuk lagi ada perbaikkan jalan,” pungkasnya

Peserta pawai yang mengikuti malam takbiran dengan kendaraan roda empat dan dua terlihat sedikit, dikarenakan cuaca yang kurang baik. [mar]


Bagikan ini:

One Reply to “160 Personil Polres Kota Sorong Amankan Malam Takbiran

Tinggalkan Balasan ke sopian samsudin Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.